/ Siapa yang bersumpah atas nama amanah, maka dia bukan termasuk golongan kami

Siapa yang bersumpah atas nama amanah, maka dia bukan termasuk golongan kami

Buraidah -raḍiyallāhu 'anhu- meriwayatkan: Rasulullah ﷺ bersabda, "Siapa yang bersumpah atas nama amanah, maka dia bukan termasuk golongan kami."
HR. Abu Daud dan Ahmad

Uraian

Nabi ﷺ melarang dan mengingatkan agar tidak bersumpah atas nama amanah dan bahwa orang yang melakukan hal itu bukan termasuk golongan kita.

Hadeeth benefits

  1. 1- Pengharaman bersumpah dengan selain Allah Ta'ala, di antaranya bersumpah dengan amanah, dan bahwa hal itu hukumnya syirik kecil.
  2. 2- Amanah mencakup ketaatan, ibadah, titipan, pembayaran, dan keamanan.
  3. 3- Sumpah tidak terealisasi kecuali dengan nama-nama Allah atau salah satu sifat-Nya.
  4. 4- Al-Khaṭṭābiy berkata, "Sepertinya, pemakruhannya adalah karena beliau memerintahkan bersumpah dengan Allah dan sifat-Nya, sementara amanah tidak termasuk sifat-Nya, melainkan satu di antara perintah-Nya dan salah satu kewajiban dari-Nya, sehingga mereka dilarang melakukan hal itu karena mengandung penyetaraan antara amanah dengan nama Allah ﷻ dan sifat-sifat-Nya."